ORARI Lokal Kota Tangerang Selatan sudah lama berdiri dan bersinergi dengan Pemerintah dalam hal komunikasi radio.seperti kegiatan tahunan yang saat ini sedang dilaksanakan yaitu DUKOM atau dukungan komunikasi yang di berikan Oleh Anggota ORARI Lokal Kota Tangerang Selatan untuk mendukung komunikasi saat perayaan .Natal dan tahun baru. Dan kegiatan kegiatan lain guna membantu pemerintah khususnya pemerintah Kota Tangerang Selatan dalam hal komunikasi Radio.

Guna untuk mempererat sinergi antara Pemkot Kota Tangerang Selatan dengan Orari Lokal Kota Tangerang Selatan maka pada hari ini,Rabu 29 Desember 2021 Pemkot Kota Tangerang Selatan melalui Kominfo yang dihadiri Bapak Syaiful bahri dengan Orari lokal kota Tangerang Selatan yang di wakil oleh Pj.Ketua Bapak Drs.Sunu Tikno- YB1XST, KBOT Bapak Yonky Octavia -YB1RKT dan Sekretaris Bapak Iksan-YC1RGF.

Pada kesempatan tersebut telah disampaikan pula beberapa kegiatan Orari Lokal Kota Tangerang Selatan pada beberapa event kegiatan seperti Tangerang Selatan Award dan lain -lain.

tidak lupa pula penyampaian rasa terima kasih Orari Lokal Kota Tangerang Selatan atas terealisasinya pemasangan RPU dan suport dari pemerintah kota Tangerang Selatan melalui Kominfo kota Tangerang Selatan.

Pihak Kominfo juga mengharapkan nantinya kerjasama ini akan tetap berlanjut untuk saling mengisi,baik teknik radio ,teknik komunikasi dll.

Sebagai tindak lanjut juga pihak Kominfo juga akan menjembatani dan mensuport semua kegiatan ORARI Lokal Kota Tangerang Selatan kepada dinas – dinas terkait termasuk pengadaan Sekretariat ORARI Lokal Kota Tangerang Selatan.

semoga dengan adanya audiensi ini kedepannya akan terjalin hubungan yang harmonis antara pemerintah khususnya Pemkot Kota Tangerang Selatan dengan ORARI Lokal Kota Tangerang Selatan dimana ORARI menjadi cadangan komunikasi Nasional.

By YC1RGF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *